Jenis-jenis MCB dan Fungsinya

  MCB atau Miniature Circuit Breaker merupakan komponen listrik yang bekerja dengan system thermal atau panas. Didalam MCB terdapat bagian bimetal, jika arus listrik yang mengalir melebihi ukuran tertentu (karena kelebihan beban atau hubung singkat) dari MCB ini, maka bimetal ini secara mekanis akan memutus aliran listrik dan menggerakkan tuas ke posisi (off)Untuk menormalkan kembali sangat mudah, hanya dengan mengembalikan tuas ke posisi (on).



Berbagai Macam jenis-jenis MCB


  Artikel kali ini akan membahas tentang jenis jenis MCB, sebagai pengetahuan bagi orang orang yang ingin belajar tentang dasar dasar instalasi listrik, pada dasarnya prinsip alat pengaman ini adalah untuk memutuskan arus listrik yang terkena beban berlebih, sehingga aman dari terjadinya kebakaran.  

  Sebelum membeli MCB yang pas untuk pengaman listrik rumah / kantor anda , ada baiknya anda harus memperhatikan ukuran listrik rumah / kantor anda, karna MCB tersedia dari berbagai ukuran yaitu:

  1. 8 ampere 
  2. 16 ampere 
  3. 32 ampere

  Menurut karakteristik Tripnya, ada tiga tipe utama dari MCB, yaitu: tipe B, tipe C, dan tipe D, apa sih perbedaan dari ketiga tipe MCB ini? silahkan simak ulasan jenis McB berikut ini.

  1. MCB Tipe B, adalah tipe MCB yang akan trip ketika arus beban lebih besar 3 sampai 5 kali dari arus maksimum atau arus nominal MCB. MCB tipe B merupakan karateristik trip tipe standar yang biasa digunakan pada bangunan domestik. 
  2. MCB Tipe C, adalah tipe MCB yang akan trip ketika arus beban lebih besar 5 sampai 10 kali arus nominal MCB. Karakteristik trip MCB tipe ini akan menguntungkan bila digunakan pada peralatan listrik dengan arus yang lebih tinggi, seperti lampu, kelistrikan motor dan lain sebagainya. 
  3. MCB tipe D, adalah tipe MCB yang akan trip ketika arus beban lebih besar 8 sampai 12 kali arus nominal MCB. Karakteristik trip MCB tipe D merupakan karakteristik trip yang biasa digunakan pada peralatan listrik yang dapat menghasilkan lonjakan arus kuat seperti, transformator, dan kapasitor.


Baca Juga: Pengertian MCB dan Prinsip Kerjanya


Fungsi MCB

  MCB memiliki fungsi memutus arus listrik secara otomatis, untuk melindungi rangkaian listrik ketika arus yang melewati MCB melebihi nilai yang ditentukan, tapi pada saat kondisi normal MCB mempunyai fungsi sebagai saklar yang dapat menghubungkan dan memutuskan aliran arus listrik secara manual.
Ini fungsi utama MCB adalah sebagai berikut:

1.Pengaman Instalasi Listrik

Jika terjadi konsleting listrik pada instalasi listrik maka MCB akan secara otomatis memutus aliran listrik sehingga tidak menimbulkan kebakaran atau mengurangi kerusakan pada suatu benda / barang electronic. dan melindungi jaringan instalasi listrik itu sendiri.


2.Alat Pembagi Energi Lsitrik

MCB juga di gunakan sebagai alat untuk membagi energi listrik ke beberapa ruangan suatu bagunan. hal ini di lakukan agar jaringan intalasi dapat bertahan lebih lama dan mengurangi penumpukan beban pada kabel instalasi, fungsi lainnya mcb juga dapat mencegah pemadaman / pemutusan energi listrik secara keseluruhan apa bila terjadi konsleting listrik, apa bila satu line konslet maka line yang lainnya masih dapat di gunakan dan berfungsi normal.

3.Pemutus Daya

Masing-masing MCB memiliki daya (voltase) maksimal. pemakaian energi yang melebihi ambang batas pemakaian akan di putus oleh sircuit breaker. 



Itulah penjelasan saya tentang Jenis-jenis MCB Dan Fungsinya, semoga artikel ini bermanfaat bagi saya dan pembaca.


Istilah Pencarian yang lain:



  • pengertian mcb
  • fungsi mcb
  • cara kerja mcb
  • mcb adalah
  • prinsip kerja mcb
  • fungsi mcb 1 fasa
  • fungsi mcb 1fasa dan 3fasa
  • prinsip kerja mcb 3 fasa
  • makalah mini circuit breaker pdf
  • fungsi dan simbol mcb

Belum ada Komentar untuk "Jenis-jenis MCB dan Fungsinya"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel